Connect with us

Manor Lords, game membangun kota bertema Medieval unjuk gameplay kebebasan membangun kota

membangun kota

Berita Terkini

Manor Lords, game membangun kota bertema Medieval unjuk gameplay kebebasan membangun kota

Manor Lords, game membangun kota di jaman Medieval memperlihatkan gameplay terbarunya. Terlihat cukup menjanjikan, pecinta game membangun kota bakal menikmati kebebasan membangun bangunan tanpa adanya batasan seperti game sejenis lainnya.

Perkembangan industri game melahirkan berbagai genre game yang menarik. Salah satunya yakni city-building atau membangun kota. Genre ini populer di tahun 90-an ketika Sim City muncul ke permukaan. Setelah kemunculan Sim City perlahan mulai terlihat game-game sejenis, seperti Pharaoh, Chaesar hingga yang modern dan populer saatini, City Skylane. Mencoba menghidupkan genre game yang mulai langka ini, developer bernama Slavic Magic menghadirkan game city-building kota bertema Medieval. Game tersebut berjudul Manor Lords, memadukan elemen city-building dan strategi.

Kebebasan menjadi daya tarik utama game yang satu ini. Kebanyakan dari kalian yang pernah atau suka memainkan game city-building pasti menemukan grid tertentu untuk membantu menempatkan bangunan. Tetapi tidak untuk Manor Lords, dalam gameplay terbaru yang diperlihatkan, kamu bisa melihat kebebasan membangun kota dalam game ini. Penempatan bangunan bisa kamu letakan secara bebas, artinya kamu sendiri yang membuat grid-nya. Elemen strateginya memungkinkan pemain untuk mengatur resource seperti mengumpulkan kayu, mining, bercocok tanam hingga beternak. Dalam gameplay yang ditampilkan wilayah di dalam permainan di bagi setiap region. Nantinya masing-masing region bakal berfokus mengumpulkan resource tertentu. Pemain juga bisa melakukan upgrade demi meningkatkan resource yang didapatkan.

Jika kalian sudah bosan dengan membangun kota, kamu juga bisa berperang. Seperti game strategi pada umumnya, kamu bisa menyiapkan pasukan terlebih dahulu sebelum berperang.

Masih belum jelas kapan tanggal rilis dari Manor Lords, game ini patut diantisipasi kedatangannya. Khususnya bagi kamu yang demen dengan game strategi dan city building.

 

Sumber: PC Gamer

Continue Reading

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Advertisement SukaGawai
Advertisement sukasinema

Like Us On Facebook

Trending

Newsletter

Tag

To Top