Connect with us

Klondike Adventures – Bertani, Menjelajahi Berbagai Wilayah, dan Mencari Harta Karun

Klondike Adventures

Review

Klondike Adventures – Bertani, Menjelajahi Berbagai Wilayah, dan Mencari Harta Karun

Klondike Adventures adalah game simulasi pertanian yang berbeda dari game simulasi pertanian lainnya, game ini menambahkan banyak hal di dalamnya. Di sini kamu tidak hanya berfokus pada pertanian saja, namun juga bertualang menjelajahi berbagai wilayah bersama dua karakter utama bernama Kate dan Paul.

Gameplay

Tugas utama di game ini adalah membangun kota agar menjadi kota yang menghasilkan barang-barang terbaik. Membangun pabrik, lahan pertanian, dan juga bangunan lainnya. Biasanya kamu disuruh mengumpulkan beberapa item, seperti kayu, batu, rumput untuk membangun ataupun memperbaiki bangunan.

Kamu akan menanam berbagai macam tanaman yang nantinya bisa digunakan untuk membuat sesuatu, seperti jerami, makanan hewan, dan lain-lain. Selain itu, kamu akan beternak ayam dan sapi serta menjelajahi wilayah untuk mencari harta karun dan juga menemukan hal-hal baru di dalam permainan. Nantinya, hasil dari pertanian tersebut bisa dijual kepada pelanggan.

Ada beberapa hal yang hanya bisa dilakukan dengan menggunakan energi, seperti menghancurkan batu, menebang pohon, dan lain sebagainya. Jika energimu habis, kamu harus menunggu beberapa lama atau jika ingin mendapatkan energi secara instan, kamu dapat menggunakan buah apel, madu dan lainnya di Furnace atau tungku pembakaran.

Kamu dapat menyelesaikan quest yang dapat memberimu koin dan emeralds. Contoh quest yang diminta, yaitu menanam kacang polong, memotong semak belukar, membangun dan lain sebagainya.

Hewan-hewan milikmu dapat menghilang dan berubah menjadi patung emas yang berisi hadiah. Hal itu terjadi setelah mereka memakan makanan dengan jumlah tertentu, ayam sebanyak 16 kali, sapi 24 kali. Setelah itu kamu perlu membeli hewan baru.

Kesimpulan

Klondike Adventures adalah game simulasi pertanian yang berbeda dan sangat menarik. Di sini kamu bertualang menjelajahi wilayah yang berbeda-beda, mencari harta karun, mencari sumber daya, dan banyak lagi.

7.6

Gameplay

7.5/10

Graphic

8.0/10

Sound

7.5/10

Control

7.5/10

Pros

  • Banyak hal yang bisa dilakukan di game ini.
  • Alur cerita yang dihadirkan cukup menarik.
  • Banyak daerah yang bisa dieksplor.

Cons

  • Energi terbatas.
Continue Reading

6 Comments

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Advertisement SukaGawai
Advertisement sukasinema

Like Us On Facebook

Trending

Newsletter

Tag

To Top