Berita Terkini
Inilah Cara Download dan Install Fortnite di Perangkat Android
Fortnite merupakan game battle royale pesaing berat PUBG. Game ini tentu sudah banyak dinantikan oleh pengguna Android yang ingin memainkan game ini. Kini Fortnite sudah tersedia untuk perangkat Android. Namun, perlu dicatat bahwa ada spesifikasi tertentu untuk bisa memainkan game ini.
- OS: 64 bit Android, 5.0 or higher
- RAM: 3GB or higher
- GPU: Adreno 530 or higher, Mali-G71 MP20, Mali-G72 MP12 or higher
Game ini baru saja memasuki tahap beta. Kamu dapat mengunduh game ini setelah mendaftar melalui situs resminya di sini.
Berikut ini adalah daftar smartphone Android yang mendukung Fortnite Beta hingga saat ini:
- Samsung Galaxy: Galaxy S7 / S7 Edge , S8 / S8+, S9 / S9+, Note 8, Note 9, Tab S3, Tab S4
- Google: Pixel / Pixel XL, Pixel 2 / Pixel 2 XL
- Asus: ROG Phone, Zenfone 4 Pro, 5Z, V
- Essential: PH-1
- Huawei: Honor 10, Honor Play, Mate 10 / Pro, Mate RS, Nova 3, P20 / Pro, V10
- LG: G5, G6, G7 ThinQ, V20, V30 / V30+
- Nokia: 8
- OnePlus: 5 / 5T, 6
- Razer: Phone
- Xiaomi: Blackshark, Mi 5 / 5S / 5S Plus, 6 / 6 Plus, Mi 8 / 8 Explorer / 8SE, Mi Mix, Mi Mix 2, Mi Mix 2S, Mi Note 2
- ZTE: Axon 7 / 7s, Axon M, Nubia / Z17 / Z17s, Nubia Z11
Perangkat yang segera mendukung Fortnite Android Beta:
- HTC: 10, U Ultra, U11 / U11+, U12+
- Lenovo: Moto Z / Z Droid, Moto Z2 Force
- Sony: Xperia: XZ / XZs, XZ1, XZ2
Jika kamu memilih download lewat laman Epic Games, maka diperlukan persetujuan untuk melakukan install dari unknown sources. Pengaturan ini bisa dilihat di menu Settings -> Security -> Unknown sources. Setting ini berlaku untuk kamu yang memilih untuk download via browser Chrome atau Samsung Internet.
Nah, itulah cara download dan install game Fortnite. Jangan lupa di share, ya!