Connect with us

10 Game Mirip Valorant yang Patut Kamu Coba Mainkan

game mirip valorant

Best of the Best

10 Game Mirip Valorant yang Patut Kamu Coba Mainkan

Valorant adalah game first-person shooter (FPS) yang dikembangkan dan diterbitkan oleh Riot Games dan dirilis pada tahun 2020 lalu. Saat ini Valorant tercatat memiliki rata-rata lebih dari 16 juta pemain aktif setiap bulan dan salah satu judul yang paling banyak dilihat di Twitch, sehingga bisa dikatakan Valorant memiliki basis penggemar yang luar biasa.

Jika kamu adalah penggemar Valorant dan sedang mencari game lain yang menawarkan pengalaman serupa, maka kamu berada di tempat yang tepat! Ada banyak sekali judul FPS lain yang tidak kalah serunya dengan Valorant, dan kami sudah mengumpulkan beberapa judul game mirip Valorant yang bisa kamu coba mainkan berikut ini.

1. Counter-Strike: Global Offensive

Counter-Strike: Global Offensive termasuk le dalam daftar game mirip Valorant, karena bisa dikatakan game ini memiliki dampak besar pada game Valorant. Game ini awalnya merupakan spin-off Half Life, yang kemudian sukses menjadi game multiplayer FPS terpopuler.

Judul terbaru Counter-Strike, Global Offensive menampilkan dua tim yang akan diadu, yakni teroris dan kontra-teroris. Di sini kamu akan bermain sebagai salah satu dari dua lima pemain, dan kamu akan melawan musuhmu di lokasi perkotaan yang tertutup.

Sama seperti Valorant, game ini menghadirkan pertempuran dalam beberapa putaran, dan kamu mendapatkan mata uang sesuai dengan tindakan yang kamu lakukan. Di awal setiap putaran, kamu dapat menghabiskan uangmu untuk membeli perlengkapan untuk bertempur seperti, serta granat, baju besi, dan senjata.

Selama bertahun-tahun, game ini telah berkembang beberapa kali, beberapa diantaranya, ada mode Battle Royale bertajuk Danger Zone, di mana 18 pemain dapat bertarung di arena gratis untuk semua hingga hanya satu pemain yang tetap berdiri.

Gameplay ini pun mudah untuk dimengerti, namun kamu perlu mempelajari senjata yang tersedia untuk menguasai recoil senjatamu. Tidak ada mekanisme peluru atau detail lainnya yang membuatnya rumit.

 

2. Overwatch

Overwatch adalah game yang menyandang predikat sebagai game FPS berbasis tim terbesar selama beberapa tahun. Ini termasuk game mirip Valorant namun dengan gameplay yang jauh lebih sederhana, di mana kamu akan bermain bersama dengan tim berisikan empat pemain, dan kamu akan bekerja sama untuk menjatuhkan musuh.

Selain itu, tiap pemain dalam satu tim memiliki perannya masing-masing, yang mana mereka memiliki 3 role yang bisa dipilih, yakni dua tank, dua DPS, dan dua support.

Secara keseluruhan, Overwatch merupakan game yang mudah dipahami dan cukup seru, menawarkan pengalaman bermain yang menyenangkan. Kesuksesan game Overwatch ini membuat pengembang untuk melahirkan sekuelnya.

 

3. Call of Duty

Call of Duty adalah game FPS yang langsung populer hingga sekarang, dikenal seabgai game mampu menghadirkan pertarungan yang luar biasa, suasana seperti perang, dan variasi senjata yang luar biasa.

Game ini telah sedikit bergeser dari konten yang berfokus pada single-player. Meskipun memiliki alur cerita menarik yang menarik banyak orang, namun yang lain banyak juga yang menikmati keseruan bermain mode multiplayer. Game ini memperkenalkan berbagai cara untuk memusnahkan lawan, mulai dari SMG biasa hingga peluncur rudal yang kuat.

Meskipun beberapa orang sudah bosan dengan alur permainan Call of Duty, yang lain masih merasa bosan. Jika kamu sudah lama tidak memainkan Call of Duty dan mulai bosan dengan Valorant, bisa kamu pertimbangkan untuk memainkannya.

 

4. Fortnite

game mirip valorant

Fortnite adalah salah satu game terbesar sepanjang masa, dan meskipun taktisnya tidak sekuat Valorant, game ini tetap luar biasa. Ada tiga mode permainan yang ditawarkan, yakni mode battle royale, creative, dan juga mode campaign.

Dalam mode battle royale, sebanyak 100 pemain akan diterjukan di sebuah pulau tanpa senjata apa pun, sehingga kamu harus mencari sendiri senjata beserta material lainnya untuk bertahan hidup.

Sedangkan untuk mode campaign, kamu dapat bermain solo atau bekerja sama bersama beberapa pemain lainnya untuk melawan musuh, termasuk melawan zombie, sementara kamu juga harus membangun tempat berlindung, mencari sumber daya dan menghadapi badai besar.

Terakhir, dalam mode creative, kamu dapat membangun arena pertarungannya sendiri, baik sendiri atau bersama pemain lainnya.

 

5. Rainbow Six Siege

game mirip valorant

Rainbow Six Siege adalah salah satu game first-person shooter taktis yang mengasyikan mirip dengan Valorant. Game ini menghadirkan pengalaman unik yang tidak ditemukan di game dengan genre serupa.

Game ini memiliki sistem permainan serupa yang hanya bermain dengan satu nyawa per ronde, dengan beberapa ronde defender vs. attacker. Setiap tim beranggotakan lima orang yang masing-masing memiliki kemampuan yang  berbeda.

Dalam game ini tugas attacker adalah untuk membobol bangunan yang ditempati oleh defender, sedangkan defender harus tetap berada di dalam bangunan yang ada dan bertahan di sana.

 

6. Apex Legends

Apex Legends adalah game battle royale yang menghadirkan kurang lebih 60 pemain, terdiri dari 20 tim yang masing-masing tim beranggotakan 3 pemain. Setiap tim terdiri dari tiga karakter dengan total 21 karakter legend yang dapat dipilih.

Setiap karakter memiliki kemampuan uniknya masing-masing yang dapat menentukan alur permainannya. Artinya, setiap tim yang menjadi lawanmu akan memberikan ancaman berbeda dengan kombinasi karakter dan kemampuan yang mereka miliki.

Game ini memiliki pendekatan musiman terhadap pengembangan game yang menentukan bagaimana konten baru diberikan kepada pemain. Senjata, karakter, dan skin baru terus dirilis ke pemain. Hal ini membuat game terasa segar dan mempertahankan popularitasnya.

 

7. Tom Clancy’s The Division 2

Jika kamu lebih menyukai komunikasi intens dan kerja sama antar pemain, maka Tom Clancy’s The Division 2 adalah game yang cocok untuk kamu. Game ini lebih berfokus pada kerja sama tim dan memiliki cerita luar biasa yang akan membuat kamu semangat.

Secara keseluruhan, The Division 2 tidak memiliki genre yang sama dengan Valorant,  namun dari segi gaya permainan dan mekanisme menembak dalam game ini sangat mirip dengan Valorant.

 

8. Halo Infinite

Halo Infinite adalah game FPS yang memiliki kelemahan, salah satunya kurangnya konten musiman reguler. Namun, mekanisme gameplay yang dihadirkan tidak perlu diragukan lagi, itu terlihat sejak kehadiran Halo klasik di masa lalu.

Tentu saja game ini lebih menyenangkan saat dimainkan bersama teman, namun jangan berharap konten baru ditambahkan ke game secara rutin. Ini merupakan game yang bagus seperti Valorant untuk kamu coba mainkan berasama teman.

 

9. Team Fortress 2

game mirip valorant

Team Forterss 2 adalah game yang tepat untuk kamu yang bermain Valorant namun dengan gaya bermain yang lebih santai. Meskipun begitu, game ini tetap memiliki elemen permainan kompetitif yang berat.

Tersedia karakter yang memiliki perannya masing-masing dalam sebuah tim, jadi kamu harus bekerja sama dengan tim kamu untuk meraih kemenangan. Game ini masih cukup diminati dan masih layak untuk dimainkan meski sudah berusia lebih dari 1o tahun.

 

10. Insurgency: Sandstorm

Jika kamu menyukai dari sisi taktis gameplay Valorant, maka kamu dapat memainkan game Insurgency: Sandstorm. Game ini tidak seperti game FPS berbasis tim pada umumnya, yang mana menggunakan taktik sebagai kunci untuk mencapai kemenangan.

Siapapun pemain yang mengambil tindakan sendiri akan tertembak jatuh lebih cepat daripada yang mereka pikir, sehingga bisa dibayangkan betapa sulitnya game ini.

Di game ini kamu harus menggunakan semua alat yang tersedia di gudang senjata mereka untuk menjatuhkan lawan. Butuh waktu bagi pemain untuk bisa menyesuaikan diri dengan gameplay brutal Insurgency: Sandstorm, tetapi pemain yang sudah paham dengan taktik game ini dapat membentuk strategi kuat untuk memenangkan permainan.

Continue Reading

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Advertisement SukaGawai
Advertisement sukasinema

Like Us On Facebook

Trending

Newsletter

Tag

To Top