Connect with us

My Time at Portia mendapatkan sekuel, masuk early access tahun 2021

my time at portia

Berita Terkini

My Time at Portia mendapatkan sekuel, masuk early access tahun 2021

Masih ingat dengan game farming ala Harvest Mooon yang digabungkan dengan visual ala Zelda Breath of the Wild? Jika kalian lupa game tersebut adalah My Time at Portia. Ada kabar gembira nih buat kamu yang sempat atau pernah memainkan game ini, pasalnya My Time at Portia akan mendapatkan sekuel.

Digarap oleh developer indie asal negeri tirai bambu bernama Pathea Games, My Time at Portia sempat melejit namanya awal tahun 2018 lalu. Formulai simulasi berocok tanam ala Harvest Mooon memang masih digemari banyak gamer di luar sana. Terlebih game yang terinspirasi dari Harvest Moon ini menghadirkan visual yang lebih kekinian, sehingga kehadirannya cukup menarik perhatian kala itu.

Lewat sekuel terbarunya ini mengusung judul My Time at Sandrock. Di sekuelnya ini, terlihat di trailer sang tokoh utama memegang sebuah surat kabar atau koran yang bertuliskan “Wanted BuilderTerlihat bahwa karakter utama berpindah dari Portia menuju Sandrock untuk menjadi builder di daerah tersebut. Sandrock sendiri digambarkan dengan wilayah padang pasir.

Sama seperti seri terdahulunya, My Time at Sandrock mengajak pemain untuk senantiasa melakukan berbagai kegiatan. Seperti bercocok tanam, mengumpulkan berbagai resource, membangun bangunan hingga melawan monster. Dari trailer yang diperlihatkan, ceritanya juga terlihat cukup menarik. Dimana tokoh utama sepertinya menjadi bagian penting di wilayah Sandrock.

Pathea Games kabarnya My Time at Sandrock akan dirilis versi early access tahun 2021 untuk PC. Versi penuhnya kelak juga akan tersedia di platform lainnya, seperti PS 4, Xbox One, Switch, PS 5 dan Xbox Series X pada musim panas tahun 2022.

Sumber: Gamerant

Continue Reading

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Advertisement SukaGawai
Advertisement sukasinema

Like Us On Facebook

Trending

Newsletter

Tag

To Top